Sistem Pernapasan Manusia

Hidung
Udara yang masuk menjadi bersih karena terlebih dahulu disaring oleh bulu-bulu hidung selaput lendir. Udara yang masuk mengalami penyesuaian suhu sesuai dengan panas tubuh kita. Udara yang masuk mengalami penyesuaian kelembapan sesuai dengan kondisi tubuh.
https://readyygo.blogspot.com/2003/03/sistem-pernapasan-manusia.html
Faring
Faring merupakan percabangan dua saluran, yakni saluran tenggorokan yang merupakan saluran pernapasan, dan saluran kerongkongan yang merupakan saluran pencernaan.

Laring
Laring merupakan daerah kotak suara dengan selaput suara. Pita suara terletak di dinding laring bagian dalam. Selaput suara akan bergetar jika terhembus udara dari paru-paru.

Trakea
Batang tenggorokan (trakea) terletak di depan kerongkongan (saluran makanan). Batang tenggorok tersusun dari tulang-tulang rawan yang berbentuk cincin. Dinding sebelah dalam tenggorok mempunyai selaput lendir yang sel-selnya berambut getar.

Bronkus
Cabang batang tenggorok (bronkus) tersusun dari tulang-tulang rawan yang berbentuk cincin. Bronkus merupakan percabangan dari trakea, bercabang menjadi dua yakni ke kanan menuju paru-paru kanan dan ke kiri menuju paru-paru kiri.

Bronkiolus
Anak cabang batang tenggorok (bronkiolus) mengambil percabangan sesuai dengan jumlah gelambir paru-paru.

Paru-paru
Paru-paru terletak di dalam rongga dada di atas diafragma paru-paru terbungkus oleh suatu selaput paru-paru (pleura). Pleura ada dua lapis dan di antara keduanya terisi oleh suatu cairan. Cairan itu berguna untuk melindungi paru-paru dari gesekan saat mengembang dan mengempis. Di dalam paru-paru terdapat alveolus bagian penting yang memungkinkan terjadinya pertukaran udara (oksigen dan karbondioksida).

0 Response to "Sistem Pernapasan Manusia"

Post a Comment

Tata Tertib Berkomentar di Blog ReadyyGo :
1. Kalimat atau Kata-kata Tidak Mengandung Unsur (SARA).
2. Berkomentar Sesuai dengan Artikel Postingan.
3. Dilarang Keras Promosi Apapun Bentuk & Jenisnya.
4. Link Aktif atau Mati, Tidak Dipublikasikan & Dianggap SPAM.
5. Ingat Semua Komentar Dimoderasi.
6. Anda dapat request artikel lewat kolom komentar ini.

Terimakasih Atas Pengertiannya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel